![]() |
Petugas kebersihan Kota Lhokseumawe menerima santunan BPIS Ketenagakerjaan |
Pj Walikota Lhokseumawe, A Hanan, SP,MM, ikut hadir. Dalam kesempatan itu, dia menegaskan keinginannya agar kesejahteraan petugas kebersihan meningkat. Baik peningkatan upah, maupun perlindungan sosial.
Menurut A Hanan, pekerja kebersihan merupakan pejuang kenyamanan dan kebersihan di Kota Lhokseumawe. "Tidak bisa kita bayangkan, apa jadinya Kota Lhokseumawe tanpa bapak ibu semua," kata Pj Wali Kota A Hanan.
A.Hanan mengapresiasi BPJS yang memberikan jaminan sosial kepada ahli waris, serta bantuan bahan pokok kepada pekerja yang belum menjadi peserta BPJS. Dalam kesempatan tersebut mereka didaftarkan dan diberikan kartu BPJS Ketenagakerjaan.
Menurut Pj Wali Kota Lhokseumawe, setiap perusahaan wajib melindungi pekerja, dengan memastikan jaminan sosialnya. Mendaftarkan para pekerja sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan.
Santunan Ratusan Juta Rupia
Pada peringatan Hari Buruh Internasional di Lhokseumawe, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Lhokseumawe menyerahkan Santunan Jaminan Kecelakaan Kerja senilai Rp116.049.280. Selain itu juga Santunan Jaminan Hari Tua Rp18.029.200,- kepada ahli waris pekerja, serta 100 paket sembako yang diserahkan secara simbolis kepada 5 orang pekerja.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Lhokseumawe Kota, Muhammad Sulaiman Nasution yang ikut hadir mengatakan, semoga santunan ini dapat bermanfaat. Santunan agar digunakan untuk menjalankan kehidupan yang lebih baik kedepannya.
Dia juga menambahkan, BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Lhokseumawe juga memberikan bantuan beasiswa kepada dua anak yang ditinggalkan orang tuanya. Biaya pendidikan tersebut, antara Rp.174.000.000, hingga pendidikan jenjang sarjana.(Tim)